Kerja dari Rumah, Apa Saja Kelebihannya - Di zaman sekarang ini memang memungkinkan untuk seseorang bisa bekerja dari rumah. Dengan adanya kecanggihan teknologi, pekerjaan yang dulunya harus dikerjakan di kantor saat ini sudah bisa dibawa pulang dan dikerjakan di rumah. Ini bukan sebatas pekerjaan lembur yang harus dikerjakan di rumah dan lantas esok harinya harus dibawa ke kantor lagi, namun ini benar-benar pekerjaan yang benar-benar dikerjakan dan dihasilkan di rumah tanpa perlu lagi datang ke kantor. Hal ini juga bukanlah pekerjaan wirausaha yang membuat Anda menjadi pebisnis. Dengan keberadaan teknologi dan internet maka hal-hal di kantor saat ini memang bisa dikerjakan secara remote (jarak jauh).
Kerja dari Rumah, Apa Saja Kelebihannya
Kerja dari Rumah, Apa Saja Kelebihannya 

Pekerjaan dari waktu ke waktu memang terus berkembang. Dari sini maka muncul beberapa profesi baru yang yang mungkin dulu tidak ada. Sebut saja seperti web designer, social media marketing, buzzer, content writer dan lain sebagainya. Dan beberapa pekerjaan baru ini memang umumnya diminta oleh pencari kerja untuk bisa dikerjakan di rumah. Maka dengan adanya pekerjaan jenis remote ini maka Anda kini memiliki pilihan untuk menekuni pekerjaan di rumah ini. Namun sebelum Anda benar-benar memilih dan menjalankan jenis pekerjaan remote yang bisa dilangsungkan di rumah ini, Anda perlu mengetahui beberapa kelebihannya. Lalu apa saja kelebihan yang ada pada kerja di rumah ini? Berikut ulasannya.

1. Menekan Biaya Pengeluaran

Kelebihan pertama dari bekerja di rumah adalah menekan biaya pengeluaran. Tentu saja ketika Anda bekerja di rumah, maka Anda pastinya akan banyak menghemat pengeluaran. Beberapa pengeluaran yang bisa dihindari saat bekerja di rumah antara lain biaya transportasi, makan di luar dan juga biaya bahan bakar jika Anda menggunakan kendaraan sendiri. Dengan menghindari biaya-biaya ini tentu saja Anda akan mampu berhemat dan akan mampu menjadikan pendapatan Anda utuh. Saat pendapatan Anda tetap utuh, maka tentu saja Anda akan lebih dibuat untung dan tabungan Anda akan makin bertambah.

2. Kenyamanan Lebih

Rumah adalah tempat yang paling nyaman bagi banyak orang. Nah, saat Anda bekerja di rumah, tentu saja Anda akan mendapatkan kenyamanan yang lebih daripada jika Anda bekerja di kantor. Dengan bekerja di rumah, Anda akan lebih leluasa karena Anda bisa bebas mengeksplorasi setiap sisi dari bagian dan sudut rumah Anda. Karena Anda akan lebih bisa bebas, leluasa dan lebih nyaman, maka Anda juga akan lebih betah dan membuat pekerjaan Anda akan lebih maksimal. Kenyamanan seperti ini sangat sulit untuk bisa Anda dapatkan ketika Anda bekerja di kantor. Bila Anda bekerja di kantor, ada banyak privasi yang harus Anda jaga dan Anda hormati. Bekerja di kantor juga akan membuat Anda terbentur oleh aturan-aturan yang pastinya akan membuat tingkat kenyamanan seorang karyawan akan semakin mengecil.

3. Lebih Leluasa dalam Mengatur Waktu

Waktu memang sebuah hal yang paling penting dalam hidup ini. Saat Anda bekerja di kantor, maka Anda bisa saja kehilangan banyak waktu karena Anda harus menempuh jarak dan perjalanan hingga sampai di kantor. Sesampai di kantor aktivitas Anda pun akan diatur sedemikian rupa oleh sistem atau budaya yang ada di kantor. Di kantor Anda akan diatur oleh aturan waktu atau jam masuk kantor, jam istirahat dan juga jam pulang kerja. Namun jika Anda bekerja dari rumah, maka Anda akan mendapatkan waktu yang luas untuk mengerjakan sebuah pekerjaan. Keluasan waktu ini Anda dapat karena Anda tidak harus menempuh perjalanan untuk bisa mulai bekerja. Satu hal lagi ketika Anda bekerja di rumah maka Anda akan lebih leluasa untuk mengatur waktu Anda, karena Anda tidak diatur oleh siapapun dan oleh sistem atau budaya apapun. Maka dari sini Anda pun bisa mengatur kapan jam masuk kerja Anda, jam istirahat hingga jam selesai bekerja.

4. Menjadi Lebih Dekat dengan Keluarga

Dengan bekerja dari rumah, maka Anda akan mampu lebih dekat dengan keluarga Anda. Keluarga yang merupakan hal yang paling berharga tentu saja akan membuat Anda yang sangat mencintai keluarga akan memiliki waktu yang lebih banyak dengan orang terkasih Anda. Apalagi bagi Anda yang baru saja memiliki anak, maka Anda akan lebih banyak waktu untuk bisa mengasuh dan memperhatikan si anak. Ketika Anda memiliki waktu yang banyak dengan orang-orang di keluarga, maka Anda akan menjadi lebih dekat dan akrab dengan mereka. Dengan kedekatan ini maka Anda dan keluarga akan jauh lebih bahagia. Kedekatan dengan keluarga seperti ini tentunya akan sulit diwujudkan jika Anda masih bekerja di kantor. Karena ketika bekerja di kantor, kedekatan dengan keluarga Anda akan berkurang dengan drastis.

5. Menyeimbangkan Urusan Keluarga dan Pekerjaan

Bagi Anda yang seringkali mendapatkan waktu yang tersita untuk berkumpul dengan keluarga, maka hal ini tidak akan terjadi lagi jika Anda bekerja dari rumah. Saat Anda bekerja di rumah, Anda akan memiliki waktu lebih banyak untuk urusan keluarga Anda. Dari sini urusan keluarga dan pekerjaan Anda pun akan bisa lebih seimbang. Hal seperti ini tentu saja tidak akan bisa Anda dapatkan jika Anda bekerja di kantor. Jika Anda bekerja di kantor dengan waktu dari pukul 9 pagi hingga pukul 5 sore, maka Anda hanya akan mendapatkan waktu kurang lebih 8 jam untuk aktif dirumah, setelah dikurangi waktu istirahat (tidur). Waktu sesingkat ini tentu saja Anda tidak bisa membuat Anda menyeimbangkan urusan keluarga dan pekerjaan Anda.

6. Menghadapi Sedikit Tekanan dan Stres

Bekerja di rumah akan membuat Anda lebih tenang dan terhindar dari tekanan dan stres. Mengapa demikian? Ini karena saat bekerja di rumah, Anda akan terhindar dari kemarahan bos dan mungkin juga ucapan dari rekan-rekan Anda yang berisik. Kemarahan bos dan ucapan berisik dari rekan kerja memang bisa saja membuat Anda stres. Namun bila Anda bekerja di rumah, tidak ada satu pun yang bisa membuat Anda stres, kecuali Anda sendiri yang membuatnya. Dari sini, saat Anda bisa meminimalisir tekanan dan stres, Anda akan mampu bekerja dengan lebih maksimal dan lebih baik lagi.

7. Hati Menjadi Lebih Senang

Jika Anda sangat mencintai keluarga Anda dan selalu ingin bersama dengan mereka, maka ketika bekerja di rumah, Anda akan menjadi lebih senang dan gembira. Hal ini tentu saja sangat wajar, mengingat Anda tidak lagi harus mengalami tekanan dan stres seperti bekerja di kantor. Kesenangan dan kegembiraan yang didapat oleh para pekerja di rumah ini umumnya akan semakin bertambah jika Anda telah bekeluarga dan memiliki anak-anak. Siapa sih yang tak senang jika selalu berkumpul bersama keluarga di rumah? Perasaan seperti ini sepertinya jarang didapati oleh para pekerja kantor. Pasalnya umumnya pekerja kantor ini dinaungi oleh perasaan kalut dan malas karena mereka diharuskan untuk hanya fokus untuk menyelesaikan pekerjaan yang menjemukan saja.

8. Dapat Melakukan Multi-tasking

Terakhir, kelebihan dan keuntungan bekerja di rumah adalah banyaknya kesempatan untuk melakukan beberapa hal sekaligus. Ya, dengan bekerja di rumah, Anda tidak akan dipantau oleh bos saat Anda mau melakukan apapun yang Anda suka. Maka jika Anda mengerjakan pekerjaan sambil bermain dengan anak-anak Anda atau sambil menelepon dan hal lainnya, Anda bisa melakukannya jika Anda bekerja di rumah. Anda bahkan bisa melakukan lebih dari dua aktivitas sekaligus jika Anda mampu melakukannya. Namun jika Anda bekerja di kantor, Anda akan sangat kesulitan untuk melakukan dua aktivitas selain pekerjaan Anda. Di kantor Anda harus fokus pada satu aktivitas yaitu pekerjaan itu sendiri. Jika Anda melakukan dua atau tiga hal di kantor, maka Anda akan ditegur oleh bos Anda.

Bijak Memilih Pekerjaan

Demikianlah informasi mengenai beberapa kelebihan bekerja dari rumah. Dengan informasi ini semoga Anda bisa lebih bijak lagi saat Anda akan memutuskan untuk memilih pekerjaan Anda. Jangan terpaku lagi dengan pekerjaan di kantor. Karena saat ini sudah banyak pekerjaan yang menyediakan lowongan untuk bisa dikerjakan secara remote (jarak jauh). Maka dari itu jika Anda bisa bekerja di rumah dengan berbagai keuntungan dan kelebihan ini, mengapa harus bekerja di kantor?

Axact

GITEWAN

PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO Adalah perusahan Jasa Kirim Mobil Keseluruh Indonesia Terpercaya dan Murah. Mulai sekarang percayakan pengiriman mobil kesayangan anda bersama PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO yang sudah berpengalaman di bidangnya, dengan Harga, tarif dan biaya murah.

Post A Comment:

0 comments: